Saat ini seperti yang bisa kita lihat bahwa yang namanya gadai barang itu sudah tidak lagi menahan barang yang digadai. Seperti contohnya adalah saat gadai bpkb motor tanpa ditahan. Hal seperti ini memang sudah merupakan hal yang wajar dan biasa saja. Tetapi tahukah Anda bahwa yang namanya orang menggadaikan barang itu tidak bisa dilakukan secara sembarangan? Kenapa? Karena memang pada dasarnya sudah banyak sekali lembaga gadai atau lembaga pembiayaan yang masih illegal dan kabarnya memang sudah banyak sekali beroperasi di kota-kota dan wilayah yang ada di Indonesia.
Untuk itu, jika memang kebetulan Anda berada dalam masa yang kurang bagus di dalam keuangan, dan memutuskan untuk menggadaikan bpkb motor Anda, satu hal yang bisa Anda lakukan supaya bisa mendapatkan uang dan bpkb tetap aman adalah dengan memilih tempat gadai yang sudah legal. Dengan begitu maka bisa menjadi jaminan bahwa bpkb Anda akan tetap aman dan tidak akan dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Memang selama ini ada kasus seperti itu? Jelas ada banyak sekali. Di kota besar di Indonesia kasus semacam ini bukan hal yang asing lagi dan bahkan merupakan hal yang sudah biasa.
Untuk itu, yang namanya orang meski dalam keadaan yang sangat sulit sekalipun harus tetap waspada dan bisa menjaga diri supaya tidak menjadi korban tindak kejahatan dari oknum yang tidak bertanggung jawab termasuk salah satunya adalah lembaga pembiayaan yang tidak bertanggung jawab. Untuk itu, jika saat ini Anda sedang mencari lembaga pembiayaan yang nantinya akan Anda jadikan sebagai tempat untuk gadai bpkb motor tanpa harus menahan kendaraan, berikut ini adalah tips aman supaya bisa mendapatkan tempat yang legal:
-
Pilih yang sudah diawasi OJK
Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan memilih lembaga gadai atau lembaga pembiayaan yang sudah berada di bawah pengawasan otoritas jasa keuangan atau OJK. Dengan berada di bawah OJK maka sudah bisa menjadi jaminan bahwa lembaga yang bersangkutan memang sudah legal dan aman untuk dijadikan sebagai pilihan. lembaga pembiayaan dan lembaga keuangan bisa dikatakan sudah legal jika memang sudah berada di bawah pengawasan OJK. Jadi dengan begitu Anda sebagai nasabah akan tetap aman dan terhindar dari tindakan penipuan yang dilakukan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
-
Pilih yang memberikan bunga rendah
Ini juga merupakan salah satu hal penting yang tidak boleh Anda abaikan. Kenapa? Karena jika bunga yang Anda pilih itu terjangkau dan cenderung rendah maka nantinya juga akan membuat Anda ringan untuk membayar angsuran bunga setiap bulannya sampai dengan nanti masa batas waktu untuk penebusan bpkb motor Anda kembali. Dengan begitu nantinya Anda juga akan lebih ringan dan terhindar dari angsuran yang menunggak dan nantinya malah akan membuat Anda susah.
Jadi di atas adalah tips aman yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan tempat gadai bpkb motor tanpa ditahan. Sekilas memang tampaknya sangat sederhana. Akan tetapi karena saat ini sudah ada banyak sekali lembaga pembiayaan yang ada di Indonesia, maka Anda juga harus tetap hati-hati dan jangan sampai salah pilih. Jangan mudah tergoda dengan embel-embel bunga rendah tetapi Anda tidak mencari tahu hal lain yang lebih penting seperti misalnya adalah status legalitas lembaga yang bersangkutan.